Sabtu, Juni 12, 2010

Login Ke Windows Pakai Webcam

Anda punya webcam ?? Bisa dipastikan yaa bagi yang punya Laptop/Notebook maupun Netbook, karena itu adalah perlengkapan standar. Dengan menggunakan Webcam, kita bisa berkomunikasi Video secara realtime, seperti itulah penggunaan alat ini yg umum dimanfaatkan oleh kita.

Namun ada manfaat lain dari webcam ini yaitu menjadikan Webcam yang sudah ter-integrasi di Komputer kita itu sebagai alat pengenal wajah kita pada saat Login ke Microsoft Windows. Dengan dibantu oleh software kecil dan gratis bernama LucandBlink, kita dapat mewujudkan hal ini. Jadi...ceritanya neh... biasanya kan..kalau kita mau login ke MS Windows, ada tuh pilihan User name, lalu kalau ini kita klik, kita diminta memasukkan password, nah dengan menggunakan Webcam yang dibantu dengan software LucandBlink ini, kita tidak perlu direpotkan lagi dengan memilih Login Name dan mengetik password lagi.

Begitu komputer dihidupkan, Webcam langsung aktif dihalaman Login Windows, selanjutnya anda arahkan wajah anda ke kamera, muncul kotak yang akan mendeteksi wajah anda, jika cocok, maka sistem operasi Microsoft Windows akan terbuka. Ini ada contoh gambar dari Login menggunakan Webcam ini :



Bagi yang ingin mencoba, silahkan download lebih dahulu software nya di sini.

Kurang jelas... silahkan hubungi saya....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon beri komentar yaa...